Sabtu, 19 November 2011

DESA KEDUNGPOH

Desa kedungpoh adalah desaku……………..

Desa kedungpoh merupakan desa yang terletak didaerah pegunungan.desa kedungpoh merupakan salah satu desa yang memiliki pemandangan yang indah. Suasana didesa ini nyaman dan jauh dari polusi. Kedungpoh berasal dari kata kedung yang berarti sungai dan poh yang berarti pohon. Menurut warga dulu ada sebuah kedung (sungai) dan dipinggir sungai tersebut banyak didatangi warga untuk mencuci pakaian dan mengambil air untuk kebutuhan sehari-hari disaat musim kemarau panjang (kekeringan), maka desa ini diberinama kedungpoh.

Desa kedung terletak di kecamatan nglipar, yang merupakan wilayah dari Gunungkidul,Yogyakarta. Desa kedungpoh memiliki 10 dusun yaitu dusun kelayar, Mojosari, Nglorok,Gentungan, Gojosari, Sinom, kedungpoh tengah, kedungpoh lor, kedungpoh kidul, dan kedungpoh kulon.

Desa kedungpoh dipimpin oleh kepala desa yang bernama EDI SUSILO kepemimpinanya sangat adil dan bijaksabna dan selalu membantu masyarakat, sebagai contohnya saat waktu kemarau panjang warga sangat kekurangan air bersih, kepala desa mencarikan bantuan air bersih tersebut sebanyak –banyaknya, didaerah desa kedungpoh terdapat pendidikan / sekolahan antara lain SDterdiri 2, SMP, MTS ,Ma, dan SMA. Mayoritas pendidikan kedungpoh adalah SMP dan SMA. Tapi untuk tahun-tahun belakangan ini kebanyakan warga tamat SMK/SMA.

Mata pencaharian desa kedungpoh mayoritas petani, tetapi ada juga warga yang bermata pencaharian sebagai pedagang dan tenaga kependidikan. Para warga yan bekerja sebagai petani, mereka bertani diladang dan persawahan. Yang hanya mengandalkan musim penghujan, pada musim penghujan biasanya ditanami sawah-sawah ditanami padi, dan dimusim kemarau disawah-sawah ditanami sayur-sayuran atau palawija, yang tidak terlalu membutuhkan air. Sedangkan pada musim penghujan biasanya ladang-ladang ditanami palawija dan singkong. Dan dimusim kemarau tidak ditanami apapun,karena tidak ada air sama sekali.

Wara desa kedungpoh juga mempunyai penghasilan etrampilan antara lain membuat alay-alat dapur, seperti sendok nasi, parut kelapa,sedok sayur. Selain alat dapur juga membuat anyaman tikar, bakul, dan ukiran kayu.

Dan inilah asal usul desa kedungpoh dan gambaran kehidupan serta letak geografis di desa kedungpoh.

GREEN SWEET”

2 komentar: